Bonceng 3, Pelajar di Kota Palopo Luka Luka Akibat Lakalantas
PALOPO | JELASKATA.co.id – Sebuah motor Yamaha Mio M3 tanpa plat yang dikendarai oleh Mesya (18) berboncengan dengan Fadilla dan Suci terlibat kecelakaan lalu lintas (lakalantas).
Lakalantas tersebut terjadi di Jalan Andi Mappanyompa, Kelurahan Salekoe, Kecamatan Wara Timur, Kota Palopo, Minggu (8/9/2024).
Motor yang dikendarai oleh para pelajar tersebut bertabrakan dengan dump truk bernopol DP 8612 DL.
Dump truk tersebut dikendarai oleh Caling (46) warga Sendana Palopo.
Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi mengungkap kejadian tersebut berawal saat Dump truk dan sepeda motor tersebut bertemu di simpang empat jalan.
“Dump truk bergerak dari arah timur ke barat dengan kecepatan sedang, sementara motor bergerak dari utara ke selatan,” ucapnya.
“Kedua kendaraan tersebut bertemu di perempatan jalan dan pengendara kedua kendaraan tak dapat menguasai kendaraan sehingga terjadilah Lakalantas,” kata AKP Supriadi.
Akibat kecelakaan tersebut, tiga orang pelajar yang berboncengan menggunakan motor tersebut mengalami luka dan harus menjalani perawatan medis.
Lakalantas ini telah ditangani pihak yang berwajib. Pengendara dump truk juga diamankan di Sat Lantas Polres Palopo untuk dimintai keterangan. ***
Tinggalkan Balasan