Breaking News!!! Gempa dengan Magnitudo 4,1 Getarkan Kota Palu
PALU | JELASKATA.co.id – Gempa bumi menggetarkan Kota Palu, Kamis (24/10/2024) pukul 14.54 WITA.
Berdasarkan data Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), gempa bermagnitudo 4,1.
Pusat gempa diinformasikan berada 30 km dari Kota Palu.
Meski demikian, tidak ada peringatan tentang potensi tsunami akibat gempa tersebut.
Namun, getaran yang dirasakan akibat gempa tersebut terbilang cukup kuat.
Salah satu warga di Kelurahan Talise mengungkapkan bahwa getaran akibat gempa dirasakan hingga dalam rumah.
“Seperti ada mobil truk yang lewat,” ucap Eko.
Hingga saat ini, belum ada informasi resmi yang dikeluarkan BMKG terkait letak geografis pusat gempa.
Begitupun dengan dampak yang terjadi akibat gempa tersebut.
Namun, masyarakat tetap dihimbau untuk tetap tenang dan tidak panik. (Ep)
Tinggalkan Balasan