Area Sekitar Alun-Alun di Enrekang Berubah jadi Tempat Tumpukan Sampah
ENREKANG | JELASKATA.co.id – Alun-alun di Kecamatan Alla, Kabupaten Enrekang yang sejatinya kerap digunakan untuk kegiatan masyarakat kini berubah menjadi tempat tumpukan sampah.
Hingga Senin (23/12/2024) pagi, area sekitar alun-alun nampak dipenuhi tumpukan sampah yang mengeluarkan bau tak sedap.
Ironisnya, lokasi tumpukan sampah ini berdekatan dengan SD Negeri 112 Belajen dan hanya berjarak 100 meter dari kantor kecamatan.
Pengendara yang melintas terpaksa menutup hidung karena bau tak sedap yang menyebar dari tumpukan tersebut.
Masna (47), warga sekitar, mengungkapkan bahwa sampah sudah lama tidak diangkut oleh petugas kebersihan.
“Bau menyengat ini sampai masuk ke rumah warga. Banyak lalat juga, padahal alun-alun ini tempat umum yang sering digunakan untuk kegiatan warga,” ujar Masna.
Ia berharap pemerintah setempat, khususnya Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Enrekang, segera menindaklanjuti permasalahan ini.
“Kalau bisa jangan ada tumpukan sampah di dekat rumah warga, apalagi di tempat umum seperti ini. Baunya sangat mengganggu,” tambahnya.
Menanggapi keluhan tersebut, Kepala DLH Kabupaten Enrekang, Gaswan, memastikan pihaknya akan segera mengambil langkah untuk menangani permasalahan tersebut.
“Baik, saya akan segera sampaikan kepada armada pengangkut sampah dan kepala bidang terkait untuk ditindaklanjuti,” ujarnya. (***)
Tinggalkan Balasan