Jelaskata.co.id

Informasi dan Edukasi

Handphone Berubah jadi Teh Kotak, Warga di Palopo Polisikan Jasa Pengiriman Barang

PALOPO | JELASKATA.co.id – Perusahaan jasa pengiriman barang di Palopo kini harus berurusan dengan pihak kepolisian.

Hal itu setelah adanya seorang warga Kelurahan Lebang, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo yang melakukan pelaporan.

Ia adalah Arifin Latahang (47), yang mengadukan perusahaan tersebut karena barang yang diterima anaknya di Papua Barat tidak sesuai dengan barang yang ia kirimkan.

Arifin mengirimkan sebuah handphone merek iPhone XR warna hitam untuk anaknya yang tinggal di Kabupaten Asmat, Papua Barat.

Handphone tersebut dibeli dengan harga Rp 3 juta dan ia membayar biaya pengiriman sebesar Rp 370 ribu.

Dua pekan setelah pengiriman, anak Arifin di Papua Barat menerima paket tersebut.

Namun, saat membuka paket di lokasi pengambilan, anak Arifin terkejut karena isi paket yang seharusnya berisi handphone, ternyata berisi teh kotak.

Merasa dirugikan, Arifin kemudian melaporkan kejadian ini ke polisi.

“Iya, kami telah menerima laporan terkait perusahaan jasa pengiriman tersebut beberapa waktu lalu,” kata Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi, Kamis (16/1/2025).

Supriadi menjelaskan bahwa kasus ini masih dalam proses penyelidikan dan pengembangan.

“Kami akan memanggil pihak perusahaan jasa pengiriman untuk klarifikasi lebih lanjut. Kasus ini masih dalam pengembangan,” tutupnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini