Jelaskata.co.id

Informasi dan Edukasi

Warga Desa Lampuara Luwu Minta Kepala Desa ‘Buka-Bukaan’ Soal Transparansi Dana Desa

LUWU | JELASKATA.co.id – Warga Desa Lampuara, Kecamatan Ponrang Selatan, Kabupaten Luwu meminta adanya transparansi dana desa.

Pasalnya, warga menganggap kepala desa Lampuara tidak transparan dalam beberapa hal.

“Kami hanya meminta bentuk transparan dari pemerintah desa kami, karena selama ini kami tidak tau apa-apa saja yang dikerjakan oleh pemerintah desa kami, kami juga tidak tau siapa saja di dalam struktural desa kami,” beber Salah seorang Aliansi Masyarakat Lampuara, Risal.

Atas hal tersebut, ratusan warga Desa Lampuara, memadati kantor desa, Minggu (29/12/2024).

Mereka kembali meminta kejelasan kepala desa usai sebelumnya diadakan aksi massa pada 23 Desember lalu.

Pemerintah Kecamatan Ponrang Selatan pun turun tangan untuk memediasi warga serta aparat desa sekitar pukul 10.00 hingga 14.00 Wita.

Camat Ponrang Selatan menghadirkan pihak Inspektorat, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD), Kapolsek Padang Sappa dan Danramil Padang Sappa.

Pertemuan itu berlangsung alot, sebab warga ngotot tidak ingin masuk kedalam kantor kecamatan.

Massa hanya ingin berada di luar dan mendengarkan secara terbuka terkait keluhan-keluhan warga.

Menurut Risal, warga selama ini juga tidak mengetahui setruktur Karang Taruna, pengelola BUMDes dan daftar penerima bantuan.

“Sejak 2019 kami kami tidak tahu siapa saja yang menjadi pengurus di Karang Taruna, siapa yang ada di BUMDes, apa kegiatannya, berapa nominal yang dialokasikan pemdesa untuk pengembangan BUMDes, dan seperti apa hasil. Itu yang ingin kami perjelas,” keluhnya.

Dia meminta agar pemerintah kecamatan maupun kabupaten bisa mengakomodir tuntutan warga.

“Dengan tegas, kami mohon agar aspirasi warga diakomodir dengan baik, dan kami juga minta Laporan Pertanggungjawaban Pemdes Lampuara untuk diserahkan salinannya kepada warga sejak tahun 2014, sebab ini dianggap sebagai bentuk transparansi pemerintah Desa Lampuara kepada warga,” tegasnya.

Camat Ponrang Selatan, Abdi Hamid mengaku telah menampung semua aspirasi warga untuk disampiakan nantinya di dalam forum Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan DPRD Luwu pada Senin, (30/12/2024).

“Hari ini kami memfasilitasi masyarakat Desa Lampuara untuk menyampaikan aspirasi yang nantinya akan dibawa ke Kabupaten untuk ditindaklanjuti karena kami di Kecamatan hanya sekadar memfasilitasi saja,” tandasnya. (***)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini